Gedung Aula dan Arsip Baru Dinas Pendidikan Tuban Resmi Beroperasi
Tuban – jatimradar.com – Dua fasilitas baru milik Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban kini resmi digunakan. Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, meresmikan Gedung Aula dan Gedung Arsip yang dibangun untuk memperkuat layanan dan tata kelola pendidikan di daerah setempat.
Dalam
sambutannya, Bupati yang akrab disapa Mas Lindra menyampaikan bahwa
fasilitas baru ini bukan sekadar bangunan, tetapi ruang untuk melahirkan
gagasan, menyusun kebijakan, sekaligus menyelenggarakan berbagai aktivitas
pendidikan. Mulai dari wisuda TK hingga SMP, pertemuan komunitas pendidikan,
hingga kegiatan seni dapat terselenggara di gedung tersebut secara terbuka dan
transparan.
“Manfaatkan
gedung ini bukan hanya sebagai bangunan fisik. Jadikan tempat ini ruang
berpikir, ruang berkontribusi, dan ruang memberi manfaat,” ujar Mas Lindra,
Selasa (02/12/2025).
Ia
menambahkan, gedung baru yang lokasinya cukup strategis ini diharapkan bisa
menjadi pusat aktivitas yang menghidupkan suasana, seperti latihan gamelan,
karawitan, menulis, hingga kegiatan seni lainnya.
Mas
Lindra juga menyinggung pentingnya menghadirkan standar baru dalam simbol atau
prasasti yang terpasang pada bangunan publik agar memiliki pesan lintas
generasi. Menurutnya, banyaknya jendela pada gedung tersebut menjadi gambaran
dari prinsip transparansi dan keterbukaan dalam dunia pendidikan.
“Saya
ingin gedung ini menjadi tempat munculnya inspirasi dan pemikiran baik, agar
menghasilkan gagasan yang bermanfaat bagi masyarakat,” imbuhnya.
Sementara
itu, Wakil Bupati Tuban Joko Sarwono menilai pembangunan dua gedung ini
sebagai langkah strategis meningkatkan kualitas tata kelola pendidikan. Ia
mengatakan aula dapat dimanfaatkan untuk pelatihan, pertemuan, hingga
peningkatan kapasitas pendidik. Sedangkan gedung arsip akan menjadi pusat
penyimpanan data pendidikan yang lebih tertib, aman, dan mudah diakses.
“Kami
berharap fasilitas ini digunakan secara optimal. Jaga dan rawat bersama, dan
pastikan lingkungan kerja tetap tertib serta disiplin,” kata Joko Sarwono.
Wabup
juga berharap dua gedung ini menjadi ruang kolaborasi yang mampu mendorong
inovasi pendidikan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
“Terima
kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan hingga penyelesaian
administrasi. Semoga fasilitas ini membawa manfaat besar dan menjadi amal baik
untuk kita semua,” tutupnya.
